Pertama kali makan di KFC, gratris ditraktir DANA!

Hai, aku Syarief Go Blog. Aku anak kos, aku suka semua hal, yang bunyinya : GRATIS.
Postingan ini seharusnya terbit beberapa hari lagi, mengingat hari ini aku sudah update satu postingan dan harus simpan konten agar bisa terus ngeblog untuk kalian (setidaknya, itulah yang adsense inginkan). Tapi kali ini memang aku harus share kabar ini SEKARANG demi kalian.
Jadi ceritanya, pada tanggal 31 Agustus 2019 aku memutuskan untuk membuat sebuah akun di aplikasi DANA : sebuah platform dompet digital yang membuat kita bisa menyimpan uang untuk ditransaksikan secara digital (koyok go pay ngono loh!). Nah, awal mulanya pembuatan akun ini aku fungsikan sebagai tempat saya menyimpan uang tabunganaku. Karena bagiku sekarang, rekening bank tak lebih dari sekedar tempat ambil uang kiriman orang tua yang kalau dibiarkan berbulan bulan bisa tersedot dengan sendirinya. kalau tidak dibiarkan, akan tersedot oleh kerakusanku. Ehe.
Pada tanggal 2 September, tanpa ada angin dan hujan, tiba tiba muncullah sebuah notifikasi dari aplikasi DANA saya. notifikasinya, begini:
Dari notifikasi di atas, tahu dong apa yang membuatku tercengang? iya. desain gambar nya bagus. BUKAN! ya jelas satu kata yang mampu merubah segala kegalauan. iya. "Young lex". BUKAN! kata itu adalah GRATIS. Awalnya aku gak langsung percaya. Biasa lah, kadang promo seperti ini menjebak kita dengan klikbait manisnya. Mirip kayak kalian yang termakan klikbait postinganku ini. Ehe.
Ternyata setelah kubuka detail promo ini, memang benar bahwa GRATIS yang dimaksud disini bukanlah gratis yang sebenarnya. Gratis disini maksudnya kita akan mendapatkan cashback 100%(max 25000 untuk KFC dan 35000 untuk merchant lain) setiap pembelian makanan/minuman di merchant yang bekerjasama dengan DANA(untuk rincian merchant serta S&K nya nanti kutuliskan di bawah). Selain itu, cashback ini hanya berlaku 3 kali untuk 1 pengguna dan tidak bisa digunakan 2 kali di merchant yang sama. Jadi kalau saya pernah beli di KFC pakai promo ini, maka promo ini tidak akan berlaku lagi kalau saya jajan di KFC lagi.
Karena penasaran, besoknya aku pun mendatangi salah satu merchant yang paling dekat dengan kosku. KFC. Jujur, ini pertama kali aku ke KFC. Tahukah kamu apa yang lebih memalukan daripada bingung nyari parkiran motor? Jujur aku gugup. Anak kosan yang tiap makan selalu nasi rames ala warteg, kadang cuma makan mi pakai telor, kadang gak pakai telor, kadang seharian gak pake makan. Pada hari ini, 3 September 2019 akhirnya menancapkan bendera pertama di Kentucky Fried Chicken atau yang lebih kita kenal sebagai Warung Ayam Ciken. Apaan sih rief!
Di depan meja kasir, kakiku gemetaran. saking gugupnya aku, jari jari kakiku sampe berubah jadi jari tangan. gugup, takut, lihat daftar harga makanan ternyata mehong mehong, padahal isi saldo DANA ku waktu itu cuma 30.000 perak. Alhasil kupesanlah satu OR burger dan satu mocha float, total 26000 termasuk pajak. karena aku adalah warga negara yang baik seperti tukang becak. Tau kan? Orang Becak, Bayar Pajak. ehe lanjut. setelah ditotal, kasir meminta hp ku untuk discan kode QR DANA untuk melakukan pembayaran (kayak yang di iklan itu loh ges) dan setelah saya lihat di layar HP, wow!
Kalian lihat kan? Cashback 100% aku dapatkan dengan nominal 2500 (karena untuk KFC cashback maksimal 25000). Hari itu jadi pengalaman pertamaku jajan di KFC, Gratis ditraktir DANA! dan promo ini baru aku pakai 1 kali di KFC. itu artinya aku masih punya kesempatan 2 kali lagi ditraktir DANA di merchant merchant lain, yang pasti dengan nominal cashback maksimal 35000! Bingung gimana caranya? nih kukasih tau:
1.) Pastikan kamu sudah punya akun DANA. ya iya lah, gak punya akun DANA gimana mau bayar pake DANA? dasar Goblog!
2.) Pastikan kamu mendapat promo ini. FYI, promo ini hanya sampai tanggal 8. jadi periksa dulu notifikasi di aplikasimu apakah ada informasi tentang promo ini.
3.) Pastikan kamu punya saldo yang cukup untuk melakukan pembayaran. Ingat, namanya cashback artinya kalian harus bayar dulu. Kalau harga makanan/minumanmu seharga 50K, maka siapkan saldo 50K di akun DANA mu. Tenang aja, nanti pasti dibalikin sesuai nominal cashback yang sudah ditentukan di ketentuan promo. InsyaAllah gak ingkar janji. gak kayak gebetan yang cuma bisa kasih kenyamanan tanpa ada jaminan kepastian. ehe.
4.) Pastikan kamu hadir di lokasi merchant. Oke gak penting
5.) Pastikan kamu bayar pake kode QR. kalo bingung gimana caranya,biasanya mas mas atau mbak mbak kasir dengan senang hati akan membantumu.

Sedangkan Syarat dan Ketentuan dari promo ini adalah :
1.) Periode Promo dari 2 - 8 September 2019
2.) Promo berlaku tanpa minimum transaksi
3.) Cashback 100% maksimal 35K
4.) Cashback 100% maksimal 25K khusus KFC
5.) Cashback bisa didapatkan maks 3x/pengguna/device di merchant yang berbeda

Daftar Merchant yang bisa cashback :
- Avocado Lovers
- Bariuma Ramen
- Dairy Queen
- D'Crepes
- D'Cost Seafood
- Fore Coffee
- Gulu Gulu
- Hokkaido Baked Cheese Tart
- Ichiban Sushi
- Kentucky Fried Chicken (KFC)
- Kopitiam
- Kopi Kenangan
- Kopi Kulo
- K-Drink
- Martabakku Menteng
- Nagiya Express
- Nagiya Donburi
- Nagiya Dining
- Sour Sally
- Secret Recipe
- Samwon House
- Samwon Express
- Tamani Kafe
- Tamani Express
- Tamani Plus
- Yoshinoya

Mungkin sekiranya itu dulu ya guys, kalau ada apa apa bisa isi kolom komentar. Mari bebaskan dunia perblogan dari iklan judi online! Salam Goblog!

Comments